melihat extensi file yang terlindungi windows explorer

artikel ini membahas tentang bagaimana cara melihat extensi file yang tersembunyi melalui windows explorer

pada dasarnya sistem windows explorer merupakan fitur bawaan dari sistem operasi windows yang dirancang untuk menjelajahi sistem direktori yang ada pada perangkat. ini juga berfungsi untuk mengelola dan memonitor segala jenis data-data tersimpan yang terdiri dari berbagai macam file extensi mulai dari yang dapat dikenali oleh sistem itu sendiri sampai dengan extensi file yang tidak dikenali.
pada mode default, windows explorer pada sistem operasi windows menyediakan informasi umum mengenai data-data yang tersimpan, seperti ukuran file, tanggal saat file tersebut disimpan dan beberapa informasi penting lainnya mengenai file-file yang ada. namun, pengguna masih saja terbatas dalam hal melakukan sedikit modifikasi terhadap file tersebut seperti merubah dan melihat extensi tiap file yang ada. hal ini dilakukan untuk melindungi file-file yang tersimpan dari kerusakan yang ditimbulkan oleh pengguna dan kemungkinan bisa memperlambat proses kerja sistem. 

adakalanya kita perlu melakukan sesuatu hal dimana kita diharuskan untuk mengetahui jenis extensi file tertentu atau mungkin ingin melakukan sedikit manipulasi terhadap  extensi file  yang diinginkan. hal ini bisa saja dilakukan karena kebutuhan tertentu oleh pengguna seperti mengikuti salah satu prosedural tertentu dari sebuah tutorial situs blog/web atau untuk mematikan extensi file dari program berbahaya yang tidak dapat dihapus secara manual oleh si pengguna. keseluruhan hal tersebut hanya dapat dilakukan jika pengguna melakukan sedikit pengaturan terhadap windows explorer, berikut ini langkah-langkahnya:

> pada tampilan tatap muka windows explorer, arahkan kursor pada menubar pilih Organize >> Folder and search option 

Foldr and search option

> setelah itu anda akan dialihkan pada jendela tatap muka Folder option.  pada tatap muka folder option pilih tab View >> Hide extension for known file types, hilangkan centang yang ada.

> klik apply, setelah itu pilih Ok untuk menyelesaikan.

sekarang cobalah untuk melakukan penjelajahan file-file pada windows explorer. dengan melakukan pengaturan ini maka semua extensi file yang tersimpan di dalam direktori akan terlihat. bahkan extensi file-file tersebut dapat di ubah untuk keperluan tertentu, namun tentu saja pengguna harus teliti untuk melakukan perubahan karena akibatnya file tersebut mungkin rusak dan tidak dapat dipulihkan lagi..

terima kasih atas kunjungannya

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post